berita ppid - kota batu
Juru Sembelih Halal (Juleha) Terima Sertifikat Kompetensi dari BNSP
Juru Sembelih Halal (Juleha) di Kota Batu terima sertifikat kompetensi dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP). Sertifikat tersebut diserahkan secara simbolis oleh Pj. Wali Kota Batu, Aries Agung Pawai, di Rumah Potong Hewan (RPH), Desa Mojorejo, Kecamatan Junrejo, Kamis (29/2/24). Badan Nasional Sertifikasi Profesi atau BNSP merupakan lembaga independen yang dibentuk pemerintah. Sertifikat Kompetensi dari BNSP hanya diberikan pada tenaga kerja yang telah sesuai dengan…
Hari Ketiga, Operasi Pasar Diserbu Masyarakat
Memasuki hari ketiga, kegiatan operasi pasar ramai diserbu masyarakat. Ratusan warga memadati Kantor Desa Junrejo sejak pukul 09.00 WIB untuk mendapatkan paket sembako murah. Dalam operasi pasar ini, Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan (Diskumperindag) Kota Batu menyediakan 8 ton beras, 400 kilogram gula pasir dan 250 liter minyak goreng. Pj. Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, didampingi Kepala Diskumperindag Kota Batu, Aries Setyawan, secara langsung memantau…
Operasi Pasar Hari Kedua Berlangsung di Balai Desa Punten
Hari kedua kegiatan operasi pasar dilakukan di Balai Desa Punten, Kecamatan Bumiaji, pada Rabu (28/2) pukul 09.00 WIB. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Pj. Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, dan Kepala Dinas Koperasi Usaha Mikro Perindustrian dan Perdagangan (Diskumperindag) Kota Batu, Aries Setiawan. Dalam operasi pasar kali ini, sebanyak 5 ton beras dan 300 kg gula disediakan untuk disalurkan ke masyarakat. Menurut Aries Agung Paewai, operasi pasar ini merupakan upaya Pemerintah…
412 Usulan Diajukan dalam Musrenbang Kecamatan Batu
Pemerintah Kecamatan Batu menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tahun 2024 di Zam Zam Hotel Convention Hall, Kota Batu, Selasa (27/2). Kegiatan ini dihadiri oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kota Batu, Sugeng Pramono, Anggota DPRD Dapil Kecamatan Batu, Jajaran Muspika, Kepala Desa, Lurah, Ketua TP PKK, Ketua BPD, Ketua LPMD, Ketua LPMK Batu, OPD di Pemkot Batu dan undangan lainnya. Musrenbang merupakan forum partisipatif yang melibatkan berbagai pihak…
RPH Kota Batu Terima Sertifikat Halal dari MUI
Rumah Potong Hewan Ruminansia (RPH-R) Kota Batu di Jalan Mojowangi, Desa Mojorejo, Kecamatan Junrejo, mendapatkan sertifikat halal dengan Nomor ID35110013476241123 tertanggal 22 November 2023 dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) Republik Indonesia. Diterimanya sertifikat halal ini merupakan komitmen pemerintah untuk membangun kepercayaan masyarakat dan wisatawan, dalam menyiapkan produk halal di Kota Batu, khususnya daging dan produk olahannya. Komitmen ini juga diperkuat dengan diadakannya…