berita ppid - kota batu
Peringati HUT Kota Batu dan Hari Santri, Pemkot Batu Gelar Dzikir Akbar
Pemerintah Kota Batu menggelar kegiatan Dzikir Akbar di halaman Balai Kota Among Tani, Rabu (22/10) malam. Masih dalam rangkaian peringatan HUT ke-24 Kota Batu dan Hari Santri Nasional, Dzikir Akbar ini menghadirkan ulama sekaligus budayawan, K.H. D. Zawawi Imron, sebagai pengisi mau'idzoh khasanah. Turut hadir dalam Dzikir Akbar ini, Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batu Nurochman dan Heli Suyanto, Forkopimda, Kepala SKPD dan staf, Tokoh Agama, Lembaga dan Ormas Islam, serta masyarakat…
Apel Peringatan Hari Santri Nasional 2025
Pemerintah Kota Batu menggelar Apel Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2025 di halaman Balai Kota Among Tani, Rabu (22/10). Dipimpin langsung oleh Wali Kota Batu, Nurochman, selaku pembina apel, Apel Hari Santri Nasional ini diikuti oleh Forkopimda Kota Batu, Kepala Kantor Kemenag Kota Batu, Ketua MUI Kota Batu, perwakilan Organisasi Masyarakat Islam, para ulama dan tokoh agama, pegawai Pemkot Batu, serta santriwan-santriwati dan siswa-siswi dari berbagai pondok pesantren, madrasah dan sekolah…
Pemkot Batu Gelar Uji Publik Raperda Pemberian Insentif dan Kemudahan Investasi
Pemerintah Kota Batu melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Batu menggelar Uji Publik Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Pemberian Insentif dan Kemudahan Investasi, Senin (20/10), di Senyum World Hotel, Kota Batu. Kegiatan ini dihadiri Wali Kota Batu Nurochman, Wakil Wali Kota Heli Suyanto, Ketua DPRD M. Didik Subiyanto, anggota Panitia Khusus (Pansus) DPRD, jajaran asisten…
HUT ke-24, Pemkot Batu Sajikan Pagelaran Wayang Kulit
Pemerintah Kota Batu menyajikan "Pagelaran Wayang Kulit" di area parkir timur Balai Kota Among Tani, Jumat malam (17/10). Pagelaran Wayang Kulit ini merupakan salah satu rangkaian acara peringatan HUT ke-24 Kota Batu. Acara ini gratis dan terbuka untuk masyarakat umum. Wali Kota Batu, Nurochman, dan Wakil Wali Kota Batu, Heli Suyanto, turut hadir dalam pagelaran wayang kulit yang mengangkat lakon "Wahyu Makutharama" ini. Menampilkan dua dalang, yakni Ki Minto Darsono dan Ki Thatit…
Penganugerahan Lencana Penghargaan Hakaryo Guno Mamayu Bawono 2025
Masih dalam rangkaian peringatan Hari Jadi ke-80 Provinsi Jawa Timur dan Hari Jadi ke-24 Kota Batu, Pemerintah Kota Batu menggelar acara Penganugerahan Lencana Penghargaan Hakaryo Guno Mamayu Bawono 2025, Jumat (17/10), di halaman Balai Kota Among Tani. Acara ini menjadi bentuk apresiasi tertinggi Pemerintah Kota Batu kepada individu dan instansi yang telah berkontribusi nyata dalam pembangunan dan kesejahteraan masyarakat. Wali Kota Batu, Nurochman, menyerahkan langsung penghargaan tersebut…