berita ppid - kota batu
Tradisi Korps IPDN Se Eks Karesidenan Malang diselenggarakan di Kota Batu
Kota Batu menjadi tuan rumah tradisi Korps Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) se eks karesidenan Malang. Acara tersebut berlangsung di Graha Pancasila Kota Batu, Jumat (30/12) malam. Dihadiri oleh Plh Wali Kota Batu, Wali Kota Batu 2017-2022, Ketua IKAPTK Kota Malang, Ketua IKAPTK Kabupaten Malang, Purna Praja IPDN se eks Karesidenan Malang, dan Praja IPDN se eks Karesidenan Malang. Plh Wali Kota Batu, Zadim Efisiensi, selaku Ketua Ikatan Keluarga…
Dewanti Rumpoko dan Punjul Santoso Berpamitan di “Malam Pamit Tetap di Hati”
Pemkot Batu menggelar malam perpisahan untuk Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batu bertajuk “Malam Pamit Tetap Di Hati” yang digelar di Singhasari Hotel, Selasa (27/12) malam. Dalam acara “Malam Pamit Tetap Di Hati” ini disuguhkan tayangan video lima tahun kepemimpinan Dewanti Rumpoko-Punjul Santoso, kesan perwakilan undangan, dan sambutan oleh Dewanti Rumpoko-Punjul Santoso. Ketua DPRD Kota Batu, Asmadi SP, dalam sambutannya menjelaskan bahwa selama kepemimpinan…
Apel Pagi di Akhir Masa Kepemimpinan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batu
Wali Kota Batu, Dewanti Rumpoko, memimpin apel terakhir sebelum memasuki purna tugas, pada 27 Desember 2022. Apel tersebut diselenggarakan pada Senin (26/12) pagi. Hadir dalam apel tersebut Wakil Wali Kota, Sekretaris Daerah, Asisten Pemerintahan, Staf ahli, Kepala OPD serta jajaran ASN di lingkungan Kota Batu. Wali Kota Batu, Dewanti Rumpoko, dan Wakil Wali Kota Batu, Punjul Santoso, menyampaikan permintaan maaf sekaligus ucapan terima kasih kepada seluruh pegawai di jajaran…
Silaturahmi dan Berdialog, Wali Kota Batu Temui Pedagang Pasar Induk Kota Batu
Wali Kota Batu, Dewanti Rumpoko, bertemu dan berdialog dengan para pedagang Pasar Induk Kota Batu, di lokasi proyek pembangunan Pasar Induk Kota Batu di Lt. 3, Minggu (25/12) malam. Dalam sambutannya, Wali Kota menyampaikan apresiasi dan terima kasihnya kepada seluruh pihak yang mendukung terbangunnya Pasar Induk Kota Batu. Wali Kota menyampaikan bahwa membangun Pasar Induk Kota Batu ini tidaklah mudah, dibutuhkan tenaga, uang, waktu dan juga dukungan dari berbagai pihak termasuk…
Wali Kota Batu Buka dan Resmikan Co-Working Space Kubis PLUT KUMKM Kota Batu
Wali Kota Batu, Dewanti Rumpoko, meresmikan Co-Working Space “Kubis” Pusat Layanan Usaha Terpadu Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (PLUT KUMKM) Kota Batu, Sabtu (24/12). Dalam acara ini, diserahkan pula CSR dari Bank Jatim kepada Pemerintah Kota Batu yaitu digitalisasi elektronik berbagai retribusi. Acara ini dihadiri oleh Staf Ahli Menteri Bidang Ekonomi Makro Kementerian Koperasi dan UKM Indonesia, Rulli Nuryanto, PGS Direktur Kepatuhan Bank Jatim Tony Prasetyo, Kepala…