berita ppid - kota batu
Wali Kota Batu Sapa Peserta Musrenbangcam Batu Secara Virtual dari Akmil Magelang
Disela kegiatan Retreat Kepala Daerah di Lembah Tidar, Magelang, Wali Kota Batu, Nurochman, dan Wakil Wali Kota Batu, Heli Suyanto, tetap menyempatkan waktu untuk hadir secara virtual dalam kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Batu, yang diselenggarakan di Aston Inn Hotel, Kota Batu, Kamis (27/2/2025). Tema Musrenbang kali ini adalah "Perwujudan Kesejahteraan Masyarakat yang Berdaya Saing dan Berbudaya Didukung Pemantapan Infrastruktur yang Berwawasan Lingkungan…
Wawali Kunjungi TPA Tlekung untuk Evaluasi Pengelolaan Sampah
Untuk memastikan keberlanjutan program strategis Pemerintah Kota Batu di bidang pengelolaan lingkungan hidup dan sampah perkotaan, Wakil Wali Kota Batu, Heli Suyanto, bersama Sekretaris Daerah, Dinas terkait, dan anggota DPRD Kota Batu melakukan kunjungan ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Tlekung pada Rabu (26/02/2025). Tujuan utama kunjungan ini adalah untuk mengevaluasi dan memastikan bahwa pelaksanaan program pilah-olah-musnah yang dijalankan oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Batu telah…
Pemkot Batu Beri Bantuan Rehabilitasi Rumah pada Korban Bencana
Wakil Wali Kota Batu, Heli Suyanto, didampingi oleh OPD terkait, mengunjungi rumah Ibu Ngatinah, warga Desa Sumberejo, Kecamatan Batu pada Rabu (26/2/2025). Kunjungan ini sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Kota terhadap warga yang terdampak bencana rumah ambruk. Atap rumah Ibu Ngatinah ambruk akibat konstruksi atapnya sudah lapuk dan talang atap juga tidak berfungsi optimal. Hal itu yang menyebabkan rumah Ibu Ngatinah mengalami kerusakan cukup parah sehingga harus segera diperbaiki.…
109 Usulan Diajukan dalam Musrenbang Kecamatan Junrejo 2025
Pemerintah Kota Batu menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan Junrejo tahun 2025, yang dihadiri oleh Wakil Wali Kota Batu, Heli Suyanto, di Gedung Proklamasi BBGP Provinsi Jawa Timur, Kecamatan Junrejo, Kota Batu, Rabu (26/2/2025). Berdasarkan hasil Pra Musrenbang pada Rabu (19/02/2025), ada sebanyak 109 usulan yang telah disepakati sebagai langkah strategis dari masing-masing desa dan kelurahan, yang akan menjadi fokus utama dalam perencanaan…
Dinkes Lakukan Screening Kesehatan untuk Deteksi Dini Penyakit Tidak Menular
Dalam upaya meningkatkan pelayanan kesehatan untuk pegawai di lingkungan Balai Kota Among Tani, Kota Batu, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Batu menyelenggarakan skrining kesehatan di Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) pada Senin (24/2/2025). Kegiatan yang diinisiasi oleh Kepala Dinkes Kota Batu, Aditya Prasaja, ini akan dilakukan secara bergiliran pada setiap Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di Balai Kota Among Tani mulai 21 Februari 2025 hingga 4 Maret 2025. Skrining kesehatan…