berita ppid - kota batu
Sinergi UMKM dan Kreasi Budaya Junrejo Tahun 2023 Berlangsung Meriah
Kegiatan “Sinergi UMKM & Kreasi Budaya Junrejo Tahun 2023” berlangsung meriah di halaman Kantor Kecamatan Junrejo, Kota Batu. Kegiatan ini berhasil memikat hati warga Kecamatan Junrejo dan sekitarnya, karena menampilkan berbagai sajian menarik sejak dibuka pada Rabu, (25/10) lalu. Begitu juga saat memasuki hari kedua pelaksanaan kegiatan tersebut, beragam kegiatan seni budaya ditampilkan secara memukau. Selain itu juga ada pameran produk unggulan, diantaranya adalah; …
Klub Jantung Sehat Malang Raya Semarakkan Hari Jadi ke-22 Kota Batu
Ribuan anggota Klub Jantung Sehat (KJS) Malang Raya memadati halaman Balaikota Among Tani dalam kegiatan “Senam Bersama Dalam Rangka Memperingati Hari Jadi ke-22 Kota Batu”, Jumat (27/10). Kegiatan ini turut dihadiri Pj. Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, mantan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batu periode 2017-2022, Hj. Dewanti Rumpoko dan H. Punjul Santoso, pengurus yayasan Klub Jantung Sehat (KJS) Malang Raya, serta Kepala OPD di Lingkungan Pemerintah Kota Batu. …
Pesona Wastra Kota Batu, Fashion Show untuk Merayakan Hari Jadi Kota Batu
“Fashion for Anniversary - Pesona Wastra Kota Batu," adalah sebuah acara fashion show untuk merayakan Hari Jadi ke-22 Kota Batu, digelar di Graha Pancasila, Balaikota Among Tani, Kota Batu, Rabu (25/10). Acara ini merupakan agenda ke-17 dalam rangkaian perayaan Hari Jadi Kota Batu, hasil kolaborasi antara Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Pemkot Batu dengan sejumlah lembaga di Kota Batu. Acara yang bertujuan untuk mempromosikan batik Kota Batu ini menghadirkan…
Jawaban Wali Kota Batu atas Pandangan Umum Fraksi-Fraksi
Pj. Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, menyampaikan jawabannya atas Pandangan Umum Fraksi-fraksi DPRD Kota Batu terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2024, yang berlangsung di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kota Batu, Selasa, (23/10). Pemerintah Kota Batu menerima pandangan umum fraksi-fraksi DPRD sebagai wujud kerja sama dan konsultasi yang membangun antara eksekutif dan legislatif. Ada 19 poin penting…
Pj. Wali Kota Batu dan Kapolres Batu Nobar Film “Aku Rindu”
Pj. Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, dan Kapolres Batu, AKBP Oskar Syamsuddin, menghadiri acara nonton bareng film berjudul “Aku Rindu” di gedung bioskop Cinepolis, Lippo Plaza Batu, Selasa (24/10). Turut hadir dalam acara nobar tersebut perwakilan dari Dandim 0818, Kepala OPD di lingkungan Pemkot Batu, serta anggota Polres Batu dan juga ibu-ibu Bhayangkari. Aku Rindu merupakan salah satu film inspiratif yang mengangkat kisah tentang pejuang sosial dari Nusa Tenggara Timur…